Tentang Rumah Kreatif Suku Seni Riau

Menjadi Ruang Arsip Seni Riau melalui "Teroka Arsip Seni, Cipta Seni Arsip"

“Teroka Arsip Seni, Cipta Seni Arsip” menjadi salah satu program utama di tahun 2024-2025. Dengan kategori dukungan institusional untuk ruang budaya, sejumlah kegiatan yang digelar adalah Workshop Digitalisasi Arsip Seni, Teroka Arsip Seni 5 lokus, Telusur Arsip Seni Kota, Pameran Arsip Seni Riau, Art Laboratory (pertunjukan dan pameran seni), Nobar Suku, Majalah Seni Budaya, Lokakarya Tata Kelola Kolektif Seni, dan Riau Mangrove Art Festival.

Setelah berjalannya program Suku Seni pada 2022-2023 yang didukung oleh Dana Indonesiana, Kemendikbudristek, berbagai program telah terjalankan yang diantaranya Sekolah Budaya, 17 jenis Workshop Seni, Majalah & buku, dll. Dan dengan masih didukung melalui pendanaan Dana Indonesiana, untuk tahun kedua (2024-2025) Suku Seni Riau kembali melanjutkan berbagai agenda dan program yang lebih luas dan variatif.

Melalui tajuk “Teroka Arsip Seni, Cipta Seni Arsip” Suku Seni Riau yang berupaya sebagai sebuah ruang budaya yang memantapkan dirinya akan menjadi “Ruang Arsip Seni Riau,” kegiatan Digitalisasi Arsip Seni diperkuat melalui SDM dai anggota kearsipan, salah satunya adalah Workshop Digitalisasi Arsip Seni yang dilaksanakan di Studio Suku Seni, pada Rabu (21/8/24) bersama narasumber Hadira Latiar, dosen sekaligus Kepala Perpustakaan Universitas Lancang Kuning (Unilak).

Teroka Arsip Seni 5 Lokus yang dimaksud ialah dilaksanakannya pengarsipan bersama para tim arsip dari Suku Seni Riau yang akan dilaksanakan pada 5 kabupaten yang ada di Provinsi Riau. Lokasi-lokasi tersebut diantaranya ialah Bengkalis, Indragiri Hulu, Kampar, Pelalawan, dan Siak. Lalu kegiatan Telusur Arsip Seni Kota akan diadakan di Pekanbaru. Dan setelah rangkaian pengarsipan 5 lokus dan arsip seni kota, Teroka Arsip Seni, Cipta Seni Arsip melanjutkan dengan menggelar Pameran Arsip Seni Riau yang akan dilaksanakan di Studio Suku Seni Riau. 

Dan tentunya kegiatan dari pengarsipan 5 lokus dan arsip seni kota, Teroka Arsip Seni, Cipta Seni Arsip merupakan upaya Suku Seni untuk mencapai misi Suku Seni menjadi “Ruang Arsip Seni Riau”